SITUBONDO – Kebakaran hutan jati terjadi di Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Kejadiannya pada Selasa, 27 Agustus 2024, sekira pukul 15.25 WIB.
Petugas Perhutani, anggota BPBD, dan anggota Tagana Dinsos melakukan pemadaman dengan menggunakan peralatan seadanya.
Mereka menggunakan kepyok dan membuat ilaran api agar tidak meluas ke area lainnya.
Kepala Pusdalops BPBD Situbondo, Puriyono, mengatakan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut karena jauh dari pemukiman warga.
“Ini data awal. Kalau ada perkembangan informasi di lapangan, akan kami laporkan kembali,” ucap Puriyono.
Petugas dan warga berhasil memadamkan api sekira pukul 18.10 WIB.