DEPOK – Polri menggelar gladi bersih apel gelar pasukan di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, untuk persiapan pengamanan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Gladi bersih ini dilakukan menjelang pelantikan yang akan dilaksanakan pada 20 Oktober 2024, sesuai dengan jadwal Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Apel ini dipimpin oleh Asisten Operasi Kapolri, Komjen Verdianto Iskandar Bitticaca, dengan dihadiri sejumlah pejabat utama Polri, termasuk Dankor Brimob Komjen Imam Widodo, Asisten Kapolri bidang SDM Irjen Dedi Prasetyo, dan Kadensus 88 Antiteror Polri Irjen Sentot Prasetyo.
“Total ada 7.000 personel pasukan,” ujar Irjen Dedi Prasetyo saat gladi bersih, Jumat (11/10/2024).
Pasukan yang dilibatkan dalam apel gelar ini terdiri dari berbagai satuan kerja Polri, termasuk Korbrimob, Bareskrim, Baharkam, Korlantas, hingga Densus 88 Antiteror.
Tak hanya itu, Polri juga mengikutsertakan Polwan, Taruna Akpol, siswa Setukpa, dan mahasiswa PTIK dalam pengamanan tersebut.
Apel ini menjadi wujud kesiapan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) selama proses pelantikan berlangsung, memastikan bahwa momen penting ini berjalan lancar dan aman.