Mobilitas Warga di Kota Malang Terus Meningkat saat Ramadan

Sat Samapta Polresta Malang Kota melakukan patroli di titik keramaian mobilitas masyarakat. (Foto: Istimewa)
Sat Samapta Polresta Malang Kota melakukan patroli di titik keramaian mobilitas masyarakat. (Foto: Istimewa)

KOTA MALANG – Mobilitas masyarakat di Kota Malang terus mengalami peningkatan saat memasuki Ramadan tahun ini.

Buktinya, tempat-tempat pembelanjaan baik pasar tradisional maupun department store semakin ramai dan mulai padat pengunjung.

Diperkirakan, peningkatan mobilitas masyarakat akan terus berlangsung hingga menjelang Idulfitri 1445 hijriah mendatang.

Seiring bertambahnya keramaian ruang publik, maka perlu adanya tambahan pengamanan dari pihak terkait.

Untuk itu, Kasat Samapta Polresta Malang Kota, Kompol Wiwin Rusli, mulai melakukan patroli kota dan perintis presisi.

Bersama jajarannya, dia melakukan patroli baik secara dialogis maupun patroli ke lokasi-lokasi yang berpotensi tingginya aktivitas masyarakat.

Lokasi tersebut meliputi perbankan, perkantoran, parkiran depan supermarket, mall, dan lainnya.

“Memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraktivitas di moment bulan puasa ini merupakan prioritas kami dalam bertugas,” ucap Kompol Wiwin.