Polda Jatim Siapkan Pasukan Penanggulangan Bencana Alam

Apel pasukan antisipasi bencana alam.
Apel pasukan antisipasi bencana alam.

Brichio.com, SURABAYA – Polda Jawa Timur bersinergi dengan TNI dan pemerintah provinsi di wilayah ini telah menyiapkan pasukan penanggulangan bencana alam Hidrometeorologi.

Hal tersebut merupakan wujud kesiapan menghadapi bencana alam yang sewaktu-waktu bisa terjadi.

Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Imam Sugianto, mengatakan pengerahan sejumlah pasukan tersebut dilaksanakan lebih awal, mengingat di akhir November 2023 mulai masuk musim Pemilu.

Pihaknya juga bakal segera berkoordinasi dengan beberapa pihak untuk menetapkan posko siaga bencana yang ditempatkan di seluruh elemen stakeholder terkait.

“Terutama petugas yang akan ditunjuk untuk bertugas di posko memonitor situasi di luar sekaligus pararel manakala ada situasi kontijensi,” ucap Kapolda.

Sebagaimana diketahui, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) 2022 lalu, terdapat 153 bencana alam yang terjadi di Jawa Timur, meliputi banjir, longsor, puting beliung, dan lainnya.

Hal tersebut menjadi atensi Kapolda, TNI, Polri dan pemerintah daerah Jawa Timur untuk mengantisipasi sekaligus menyiapkan diri perihal penanganannya.

“Mudah-mudahan dengan kesiapan ini, kewaspadaan kita antisipasi sedini mungkin,” pungkasnya.