Brichio.com, JEMBER – Kabupaten Jember meraih 2 penghargaan sekaligus dari provinsi Jawa Timur dalam ajang Jatim Bureaucracy Festival 2023 yang digelar di Kota Batu, pada 23 – 25 November 2023.
Dalam kegiatan tersebut, terdapat pameran dan simposium inovasi pelayanan publik.
Kegiatan digelar dalam rangka mendorong akselerasi dan inovasi pelayanan publik serta menyebarluaskan praktik inovasi pada perangkat provinsi, kabupaten, kota, BUMD, di Jawa Timur.
Kepala Bagian Organisasi, Agustin Eka Wahyuni, mengatakan Pemkab Jember mengikuti kegiatan itu dengan membuka 4 stan layanan.
Adapun tema kali ini seputar teknologi seperti J-KOPI, J-MBAKO, J-SOLAKON, dan inovasi lainnya.
“Bahkan, hampir seluruh inovasi yang berhubungan demgan teknologi Jember ditampilkan di stan Jember,” ujarnya.
Stan Kabupaten Jember mendapatkan juara 1 juara 2 dengan kategori stan terinovatif kabupaten/kota se-Jawa Timur setelah Kota Batu.
Penulis: Zainul Hasan | Editor: Hermanto